hubungi saya

CP : 085797075546

Featured Post 5

Kursus Home Recording untuk pemula

Written By Aris Item on Jumat, 30 Desember 2011 | 16.52

Jika anda seorang musisi, mulailah berfikir untuk belajar sendiri membuat lagu atau membuat komposisi musik lewat seperangkat komputer yang anda punya. Hanya dengan sebuah komputer dan  mempelajari software Digital Audio Workstation seperti Nuendo, Fruity Loops, Pro Tools, VST dan lain-lainnya.

Apalagi jika anda adalah seorang musisi yang produktif bikin lagu. Paling Tidak, dengan membuat sendiri komposisi musik dan merekam sendiri dengan fasilitas yang ada, anda bisa membuat sebuah rekaman lagu berkonsep demo rekaman tanpa harus datang ke studio rekaman :D, irit kan! 

Nah, pada session ini saya mengajak kawan-kawan yang membaca tulisan ini dan berminat untuk mempelajari cara kerja sebuah sistem rekaman 'home recording' yang biasa dilakukan di studio rekaman. Saya akan membuka semuanya untuk anda, jika anda tertarik dan mau belajar.

Untuk tahapan ini, anda tak perlu membeli alat-alat lain seperti converter, audio interface atau apapun. Murni hanya dengan menggunakan Seperangkat komputer yang kamu punya. Jika pada prakteknya anda memang ingin serius membuka usaha home recording, anda bisa membeli perlengkapan lainnya.

Kenapa saya mengajak anda mempejarai ilmu tentang home recording, karena ini merupakan asset yang sangat berharga buat saya dan anda. kelak, bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan anda jika anda adalah seorang musisi/anak band atau sebagai investasi untuk usaha anda.

Jika anda membayar biaya kursus, keuntungan buat saya jelas mendapatkan uang dari biaya kursus yang anda bayar dan uang itu akan saya gunakan untuk menambah property studio rekaman dan pengembangan bisnis saya tentunya. Untung buat anda, anda memiliki wawasan dan scale tentang home recording / kursus audio. dan bisa mengaplikasikanya kembali dengan membuka usaha home recording baik secara sampingan mapun serius, atau paling tidak untuk memenuh kebutuhan anda sendiri sebagai seorang musisi. 

Jika anda berminat ingin mempelajari teknik rekaman digital 'Home Recording', untuk informasi lebih lanjut saya bisa dihubungi di nomor HP. 0857 9707 5546. Terima Kasih !

0 komentar:

Posting Komentar